ID
Home    Technology    Tak Henti-hentinya Menambah Fitur, Sekarang Share Screen WhatsApp Bisa Dilakukan Saat Video Call

Tak Henti-hentinya Menambah Fitur, Sekarang Share Screen WhatsApp Bisa Dilakukan Saat Video Call

16 Aug 2023 09:18 WIB
Margo Creator May Ansar
May Ansar

Setelah viral dengan fitur berbagi pesan video, sekarang netizen kembali diberikan fitur baru yaitu berbagi layar. Layaknya aplikasi yang bisa melakukan presentasi online, share screen WhatsApp juga menawarkan beberapa kelebihan.

Kemunculan fitur baru ini awalnya membuat pengguna bertanya-tanya akan fungsinya, banyak yang tidak menyukai tapi ada juga yang menerimanya dan memanfaatkannya. Menurut beberapa spekulasi bahwa berbagi layar di WhatsApp tidak efisien.

Namun beberapa komentar lucu terlontar pula, seperti beberapa pernyataan yang ingin memanfaatkan fitur ini sebagai fitur anti selingkuh. Benarkah bisa seperti itu? Yuk ketahui lebih dekat fitur Share Screen di Whatsapp.

Fitur Share Screen Whatsapp

Fitur share screen WhatsApp adalah fitur yang dirilis untuk berbagi layar dengan lawan bicara saat melakukan panggilan video. Jadi, pengguna bisa menampilkan layar hp mereka bak sedang melakukan presentasi.

Fitur ini memang dianggap mirip dengan aplikasi rapat online, Zoom dan Google meet, namun untuk share screen wa masih dalam kategori yang belum terlalu formal. Tapi fiturnya hampir mirip yaitu membagikan tampilan file, foto, video, bahkan seluruh layar ponsel.

Share screen ini didukung dengan tampilan portrait sehingga sangat cocok digunakan menggunakan handphone, namun jika ingin menggunakan device lain seperti PC dan laptop juga bisa.

Secara umum aplikasi WhatsApp dijalankan menggunakan smartphone. Mengingat bahwa pengguna WhatsApp cukup tinggi, jadi tidak ada lagi alasan tidak bisa join rapat karena belum install aplikasi di HP.

Cara Share Screen Whatsapp

Adapun cara menggunakan share screen wa bisa menggunakan beberapa device. Caranya pun sama saja baik menggunakan Android atau iPhone, dan melalui desktop. Berikut tahapan- tahapan untuk berbagi layar di Whatsapp: 

  • Mulai Panggilan Video 

Berbagi layar hanya bisa dilakukan saat melakukan panggilan video, dan saat ini belum mendukung untuk panggilan suara.

  • Klik Ikon Berbagi Layar

Ikon berbagi ini ada pada bagian bawah bar navigasi, disitulah terdapat kontrol untuk melakukan share screen.

  • Muncul Pengingat

Pemberitahuan akan muncul setelah menekan tombol berbagi. Pengingat tersebut berupa informasi untuk memulai berbagi layar atau ingin merekam layar saat berbagi. Kemudian, info lain juga seperti username dan password akan muncul di layar lawan berbicara.

  • Tekan 'Start Now'/ 'Mulai Sekarang'

Jika sependapat dengan informasi yang muncul tadi, maka kamu hanya tinggal menekan tombol mulai untuk melakukan share screen.

Jika yang melakukan share screen menggunakan PC, maka kamu sebagai partisipan bisa aktifkan auto-rotate Android atau iPhone agar dapat melihat dengan jelas isi dari layar. Karena apapun yang dibagikan akan muncul di layar HP. 

Kemudian, untuk berhenti berbagi layar pun sangat mudah, hanya perlu satu klik pada layar. Pada panggilan video dengan share screen aktif terdapat tombol 'Stop Sharing' , jadi hanya berbagi layar saja yang berhenti bukan panggilan video.

Setelah melihat cara menggunakannya diatas, dapat disimpulkan bahwa fitur ini memang bisa dijadikan alternatif untuk rapat online dikala sedang kepepet. 

Kelebihan Fitur Share Screen di Whatsapp

Kelebihan Fitur Share Screen Whatsapp

Pertama adalah penggunaan aplikasi chatting ini sudah menjadi aplikasi wajib bagi setiap orang, baik dari kalangan mahasiswa, pelajar, hingga pekerja kantoran. Jadi, tidak perlu lagi Instal aplikasi rapat untuk melakukan pertemuan online.

Kedua, bisa melakukan panggilan video secara langsung ke grup wa saat ingin melakukan rapat dadakan. Hal ini efisien karena tidak mengharuskan untuk membuat jadwal dan membagikan link rapat lagi.

Kemudian, khusus untuk anak sekolahan yang hanya memiliki smartphone saja juga bisa melakukan kerja kelompok secara online. Terakhir, bisa juga sebagai alat untuk sekedar bercanda dengan teman kontak dengan membagikan hal-hal yang lucu.

Kesimpulan

Fitur Share screen WhatsApp menjadi mainan baru untuk penggunanya, cara mengoperasikannya memang terbilang cukup mudah, khususnya saat ingin melakukan rapat online. 

Namun perlu kehati-hatian juga saat menggunakan karena layar kita akan terhubung dengan layar orang lain. Jangan sampai terdapat informasi yang sensitif muncul dan jadi boomerang untuk kita. Oleh karena itu tetaplah menggunakan teknologi dengan bijak!

Tags: Technology New Feature WhatsApp
Other Stories