ID
Home    Food    Selain Pepes Tahu, Intip Resep Pepes Tempe yang Tak Kalah Enak!

Selain Pepes Tahu, Intip Resep Pepes Tempe yang Tak Kalah Enak!

31 Jul 2023 11:32 WIB
Margo Creator Genie Alfi
Genie Alfi

Kuliner Indonesia memang tiada dua jika kamu bicara soal level menggoda. Salah satunya jenis pepesan yang mulai banyak inovasi. Antara lain, pepes tahu, pepes ikan, dan pepes jamur. Namun, pernahkah kamu mendengar pepes tempe?

Wah, jika belum pernah, jangan sampai kamu ketinggalan dari yang lain, ya! Recook resep tempe di bawah ini. Bumbu-bumbu yang perlu kamu siapkan juga lebih ekonomis dibanding pepes lainnya.

1. Resep pepes tahu biasa

Pepes tempe kukus

Bahan-bahan utama: 

  1. 1 papan tempe 
  2. 1/4 buah kelapa muda parut (bisa diganti 1 butir telur kocok)
  3. Daun pisang segar secukupnya untuk membungkus pepes tempe 
  4. 1 sdt garam1 sdt gula pasir 
  5. 1/2 sdt kaldu bubuk atau penyedap rasa 
  6. 5-10 buah cabai rawit ijo.

Bumbu-bumbu yang dihaluskan: 

  1. 4 siung bawang merah 
  2. 2 siung bawang putih 
  3. 1 cm kencur 
  4. 1/2 sdt merica bulat utuh.  

Cara membuat pepes tempe biasa: 

  1. Daun pisang yang sudah kamu sediakan bisa dibersihkan terlebih dahulu dengan kain lap khusus daun pisang tersebut. Lalu, potong-potong daun pisang dengan ukuran sedang agar mudah dilipat
  2. Preteli kemangi dan cabai rawit dari batang sertai tangkainya. Jangan lupa cuci bersih bersama bumbu lainnya seperti bawang, kencur, dan kelapa 
  3. Kukus tempe yang sudah dipotong sekitar 5 menit. Lalu, haluskan tempe agar pepes tempe buatanmu lembut
  4. Haluskan bumbu-bumbu halus secara bersamaan. Lalu, campurkan tempe kukus yang sudah dihaluskan ke dalam bumbu pepes tempe tersebut
  5. Jika tempe untuk pepes sudah dilumuri bumbu, maka kamu perlu mencampurkan kelapa parut secukupnya. Namun, kamu juga bisa lho mengganti kelapa parut pepes tempe dengan 1 butir telur kocok
  6. Jangan lupa diberi garam, gula, dan kaldu bubuk atau penyedap rasa. Lalu, koreksi rasa pepes tempe agar nikmat di lidahmu dan keluarga
  7. Untuk membungkus pepes tempe, siapkan piring ukuran sedang dan letakkan 2 lembar tumpukan daun pisang. Ambil 3-5 sendok makan adonan pepes tempe dan tata rapi di daun pisang tersebut
  8. Bungkus rapi daun pisang pepes tempe sebelum ditusuk dengan lidi atau staples di ujung atau tengahnya sesuai bentuk bungkusan yang kamu buat
  9. Terakhir, kukus pepes tempe di dalam kukusan yang mendidih sekitar 12-15 menit.

2. Resep pepes tempe asam pedas

Ilustrasi pepes tempe asam pedas

Bahan-bahan utama: 

  1. 1 papan tempe 
  2. 3 tahu putih
  3. 2 sdm teri nasi 
  4. 2 buah belimbing wuluh
  5. 4 buah cabai hijau
  6. 1 buah tomat merah 
  7. 5 buah cabai rawit
  8. Daun kemangi secukupnya
  9. Kelapa parut muda secukupnya
  10. Daun pisang untuk membungkus.

Bumbu-bumbu yang dihaluskan: 

  1. 4 buah bawang merah 
  2. 4 siung bawang putih 
  3. 1/2 cm kencur 
  4. 1/4 sdt terasi 
  5. 5 butir kemiri 
  6. 2 buah cabai merah 
  7. 1 sdm ketumbar 
  8. 1 sdt garam 
  9. 1 sdm gula pasir.

Cara membuat pepes tempe asam pedas:

  1. Potong kecil bahan-bahan pepes tempe asam pedas seperti tomat dan belimbing wuluh 
  2. Sembari itu, haluskan semua bumbu pepes tempe asam pedas
  3. Lalu, kukus sebentar tempe dan tahu untuk pepes sekitar 5 menit agar mudah dilunakkan sebelum dihaluskan
  4. Campurkan semua bahan dan bumbu halus pepes tempe asam pedas ke dalam wadah berisi tempe-tahu yang telah kamu haluskan
  5. Kamu juga bisa lho, menghaluskan cabai rawit atau membiarkannya utuh. Jika memilih cabai rawit utuh pada pepes tempe asam pedas, kamu bisa menambahkan 1 cabai rawit tersebut di setiap bungkusan pepes tempe asam pedas
  6. Setelah semuanya beres, kamu bisa mulai membagi adonan pepes tempe asam pedas sekitar lima bungkus. 
  7. Pada setiap bungkusan pepes tempe, bisa ditambahkan lagi dengan daun kemangi juga 1 cabai rawit. Sesuai seleramu saja, ya!
  8. Kukus pepes tempe asam pedas hingga matang. Tunggu hingga 30 menit.

3. Tips memasak dan menyajikan pepes tempe

Ilustrasi memasak dan menyajikan pepes tempe

Tempe dahulu dipandang sebelah mata karena dianggap sebagai makanan orang tidak mampu. Namun, selain ekonomis, tempe asli Indonesia sudah diakui menjadi makanan vegan terbaik sedunia. Bahkan, banyak bule dunia yang semakin girang mencoba tempe khas kedelai ini.


Saat kamu mengolah tempe menjadi pepes tempe di rumah, kamu bisa mengolahnya dengan kukusan hingga matang. Selain itu, pepes tempe juga tidak kalah lezat jika kamu olah dengan bakaran. Dijamin bau pepes tempe kamu lebih menggoda. Apalagi, di setiap pepes tempe yang kamu buat dilengkapi dengan daun kemangi. Setelah matang, pepes tempe hangat sudah pasti paling lezat untuk kamu nikmati dengan nasi dan teh hangat, ya!


Sekarang kamu sudah tahu resep pepes tempe asli Indonesia. Besok, kamu mau tahu resep apalagi, nih? Yuk, komen di artikel resep pepes tempe ini.

Tags: Food Resep pepes tempe Pepes masakan Business
Other Stories