ID
Home    Technology    eSIM Mulai Dikembangkan oleh Beberapa Provider, Akankah Sim Card Jadul Tergantikan?

eSIM Mulai Dikembangkan oleh Beberapa Provider, Akankah Sim Card Jadul Tergantikan?

09 Aug 2023 07:22 WIB
Margo Creator May Ansar
May Ansar

Beberapa tahun terakhir ini penggiat teknologi saling unjuk gigi untuk menghadirkan inovasi baru. Mulai dari kecerdasan buatan hingga segala aktivitas dialihkan ke digital seperti pembayaran, pendaftaran, dan lain-lain sebagainya.

Kita sebagai pengguna teknologi pun semakin dimudahkan oleh beberapa penemuan tersebut. Sama halnya dengan teknologi baru yang dikembangkan oleh beberapa provider yang mungkin saja kita tidak butuh kartu SIM lagi.

Hal tersebut bukan berarti fungsinya akan hilang juga, namun bentuk fisiknya digantikan dengan eSIM atau kartu SIM secara elektronik. Meski belum beredar luas di masyarakat, namun teknologi ini sudah dikembangkan hampir sempurna oleh para provider.

Perbedaan eSim dan Kartu SIM

Kartu SIM biasa vs eSIM

Hal pertama yang bisa terlihat jelas perbedaan antara keduanya adalah bentuk fisik. Jika kamu telah menggunakan handphone sejak lama, pasti kamu menyadari perubahan kartu SIM biasa yang berubah mulai dari ukuran standar sampai ukuran mikro yang digunakan saat ini.

Namun, untuk bentuk fisik eSIM tidak dapat dijelaskan seperti kartu SIM jadul. Artinya eSIM ini tidak memiliki wujud fisik seperti kartu SIM yang bisa dilepaskan jika tidak dibutuhkan dan dipasang lagi kartu yang baru.

Kemudian, untuk tempat penyimpanan kontak kartu jadul bisa disimpan di kartu SIM, sementara eSIM memungkinkan untuk menyimpan kontak telepon di cloud yang telah disediakan provider.

Hal lainnya yang membuat dua jenis SIM ini berbeda adalah cara pasangnya. Kartu SIM biasa dipasang di bagian penyimpanan kartu SIM pada telepon pintar, sedangkan untuk eSIM hanya dipindai menggunakan barcode untuk mengaktifkannya.

Mengenal Lebih Dekat eSIM

Pengertian eSIM

Untuk lebih jelasnya mengenai eSIM adalah sebuah teknologi yang tertanam pada ponsel dan menggantikan fungsi kartu SIM jadul. Meski berbeda tapi kartu SIM ini tetap memiliki fungsi yang sama, namun eSIM tentunya telah dikembangkan lebih baik dari sebelumnya.

eSIM memiliki ukuran yang lebih kecil yang hanya 6×5 mm dengan ketebalan 0,67. Meskipun ukurannya terbilang sangat mini, namun tetap bisa menyimpan banyak kontak karena menggunakan penyimpanan berupa cloud.

Itulah mengapa eSIM ini lebih baik dari sebelumnya karena data kontak tidak mudah untuk diretas. Pada segi kekurangan, harga eSIM masih dikategorikan cukup mahal, belum semua ponsel bisa menggunakan eSIM, dan masyarakat luas belum terlalu paham dengan inovasi ini.

Namun, jika dilihat dari kepraktisan dan bahan baku yang digunakan, sepertinya inovasi ini bisa menggugah hati masyarakat karena tidak perlu lagi mengganti kartu setiap bulan dan tahun, kemudian limbah hasil pembuatan kartu SIM juga akan berkurang.

Provider yang Mulai Menyediakan eSIM

Provider yang menggunakan eSIM

Teknologi ini tampaknya dilirik oleh beberapa provider di Indonesia yang ingin membawa layanan mereka lebih digandrungi oleh pengguna. Bahkan beberapa dari mereka telah menyediakan beberapa gerai yang bisa didatangi jika ingin menggunakan eSIM.

Seperti Indosat misalnya, mereka telah memiliki 6 tempat yang tersebar di Jakarta yang bisa dikunjungi jika mau mengganti SIM card jadul menjadi eSIM. Pihak Indosat juga telah menginformasikan bahwa eSIM mereka akan disebar secara nasional dalam waktu dekat ini.

Kemudian ada Smartfren, provider inilah yang pertama di Indonesia yang memperkenalkan eSIM pada tahun 2019 silam. Para pengguna yang ingin hijrah dari kartu SIM ke eSIM bisa melakukan aktivitas di galeri Smartfren.

Tujuan Smartfren mengadopsi teknologi ini adalah untuk membuat pelanggan setianya dapat menikmati konektivitas tanpa batas, dan tanpa harus membeli kartu Smartfren secara terpisah lagi.

Kemudian ada XL axiata yang tertarik untuk mengikuti jejak mereka, sejak April tahun 2023 mereka juga telah resmi meluncurkan eSIM. Mereka merilis paket data yang bisa diperoleh dengan harga terjangkau mulai dari 30.000 dan bonus data lainnya.

Sejauh ini hanya tiga provider ini yang telah memberikan layanan eSIM, namun baru-baru ini terpantau Telkomsel juga telah menyebutkan dan menjanjikan pengguna bahwa eSIM Telkomsel juga akan rilis pada tahun ini.

Akankah Inovasi ini Lebih Efisien?

Teknologi eSIM dianggap efisien

Kembali lagi ke kodrat perkembangan teknologi yang sudah pasti memiliki sisi positif dan negatif. Jika dilirik dari segi efisiensi yang memungkinkan pengguna tidak perlu gonta ganti kartu fisik lagi, maka inovasi ini tentunya sangat baik dan mempermudah. 

Namun, jika untuk penyebaran secara merata dan digunakan oleh setiap pengguna smartphone, maka inovasi ini masih dianggap kurang baik. Karena, belum semua jenis HP bisa menggunakan eSIM, hanya handphone dengan spesifikasi tertentu saja.

Jadi, bayangkan saja jika kartu SIM jadul tiba-tiba hilang di seluruh gerai, maka sudah sewajibnya orang-orang juga mengupgrade device mereka. Menurut kamu gimana?

Tags: Technology eSIM Inovasi Sim Card Sim
Other Stories